Lewati ke konten utama
menu_classic_indonesia
PILIH LOKASI
idID


5 Vitamin untuk Imun Tubuh Agar Tidak Mudah Sakit


Tahukah Anda apa saja vitamin untuk imun tubuh? Musim yang tidak menentu mengharuskan Anda untuk lebih baik lagi dalam menjaga kesehatan tubuh. Agar tidak mudah sakit, ada beberapa vitamin yang perlu Anda penuhi setiap harinya.

Seperti yang kita ketahui bersama, salah satu kunci utama dalam menjaga kesehatan adalah dengan mengonsumsi makanan yang bergizi. Nutrisi yang didapat dari makanan bergizi akan membantu meningkatkan imunitas tubuh kita. Efeknya, tubuh pun tidak akan mudah terserang penyakit.

Vitamin untuk Meningkatkan Imun Tubuh


Jadi, apa saja vitamin yang dapat dipergunakan untuk meningkatkan imun tubuh kita? Dari berbagai macam nutrisi yang ada, berikut adalah 5 nutrisi yang harus Anda penuhi demi menjaga imunitas tubuh sehingga tubuh sehat.

1. Vitamin C


Vitamin C sudah sangat terkenal sebagai vitamin meningkatkan imun tubuh. Dalam jurnal Nutrients, Vitamin C ternyata sangat berkontribusi dalam meningkatkan daya tahan tubuh, terutama yang berkaitan dengan sel imun. Vitamin ini bisa meningkatkan fungsi sel imun bawaan dan juga sistem imun adaptif. Karena pentingnya vitamin C, tubuh pun membutuhkan vitamin tersebut agar tetap sehat. Berdasarkan penelitian dari University of Michigan, untuk tubuh yang lebih sehat, seseorang membutuhkan vitamin C minimal 500 mg.

Sementara itu, konsumsi vitamin C maksimal tiap harinya adalah 2.000 mg. Jika lebih dari itu, masalah lain pun akan muncul, seperti diare hingga batu ginjal.

2. Vitamin A


Selain vitamin C, vitamin A juga berperan menjaga tubuh agar tetap sehat. Selain terkenal sebagai vitamin yang baik untuk mata, manfaat vitamin A adalah meregulasi sistem imun. Vitamin ini berperan dalam membentuk dan mematangkan jaringan epitelium. Dinding epitelium yang baik mampu membantu tubuh melawan serangan penyakit.

3. Vitamin E


Vitamin E selama ini dikenal sebagai vitamin yang baik untuk kulit. Namun, apakah vitamin ini tidak memiliki manfaat lain selain menjaga kesehatan kulit? Jawabannya adalah tidak. Vitamin E juga ikut berperan dalam menjaga kesehatan tubuh, terutama yang berkaitan dengan sistem imun. Vitamin E kaya akan antioksidan. Mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin C dapat membantu tubuh mengendalikan dan menangkal radikal bebas.

4. Vitamin D


Selanjutnya, tubuh juga perlu vitamin D untuk meningkatkan imunitas. Fungsi vitamin D yang terkenal adalah untuk menjaga kesehatan tulang. Tak hanya itu, vitamin D juga bisa bermanfaat untuk menjaga sistem imunitas tubuh. Vitamin D bisa didapatkan secara alami melalui sinar matahari. Selain itu, vitamin D juga bisa terdapat dalam makanan, seperti telur, susu, ikan, dan lainnya. Untuk mengaktifkan vitamin D dalam tubuh, Anda cukup berolahraga pada pagi hari. Selain bisa mendapatkan vitamin D alami, olahraga juga menjadi bagian dari pola hidup sehat.

5. Vitamin B6


Terakhir, vitamin yang tak kalah penting untuk menjaga imunitas adalah vitamin B6. Vitamin ini berfungsi untuk membantu tubuh memproduksi imun serta menangkal patogen yang bisa menyebabkan penyakit. Konsumsi vitamin B yang cukup juga bisa membuat hari-hari Anda lebih berenergi. Vitamin B6 bisa kamu dapatkan melalui beberapa sumber makanan, yakni ikan, telur, pisang, sereal, dan kacang-kacangan.

Yang perlu diingat untuk bisa terus menjaga imun tubuh, Anda bisa mencukupi kebutuhan vitamin di atas melalui makanan yang Anda konsumsi. Jika makanan masih tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan nutrisi, Anda bisa mengkonsumsi suplemen tambahan.

Meskipun begitu, vitamin yang diperoleh dari makanan lebih baik daripada suplemen tambahan. Selain lebih alami, Anda juga tidak perlu mengkhawatirkan efek sampingnya. Demikian adalah pembahasan mengenai vitamin untuk imun tubuh yang penting untuk disimak. Semoga bermanfaat!

ARTIKEL YANG DIREKOMENDASIKAN UNTUK ANDA


    • Share On: